Fitur & Harga Pelatihan Prakerja di Skill Academy

fitur-harga-pelatihan-prakerja-skill-academy

Sudah lolos program kartu prakerja? Lalu langkah selanjutnya harus bagaimana ya? 

Program Kartu Prakerja bisa dibilang merupakan program andalan pemerintah yang direspon baik oleh masyarakat. Pasalnya, selain memberikan pelatihan keterampilan, Program Kartu Prakerja juga menawarkan insentif bulanan yang lumayan untuk modal usaha. 

Tentu saja, nggak gampang untuk lolos sebagai peserta program ini karena perbandingan jumlah peminat dan kuota yang disediakan per gelombang tak sebanding. 

Makanya, bersyukurlah kalian yang berhasil lolos. Jangan buang-buang waktu, dan segera pilih kelas pelatihan online di platform digital yang sesuai dengan minat dan kebutuhan kalian.

Ingat! Pemerintah hanya menyediakan waktu maksimal 30 hari bagi peserta untuk membeli kelas pelatihan pertama. Terhitung sejak peserta mendapatkan SMS notifikasi lolos Program Prakerja. Kalau tidak, kepesertaan prakerja akan dicabut. 

Jadi, langkah apa yang harus dilakukan setelah mendapat notifikasi lolos Program Kartu Prakerja? 
  1. Cek dashboard di laman prakerja.go.id untuk mendapatkan Nomor Kartu Prakerja 
  2. Peserta juga akan mendapat saldo Kartu Prakerja sebesar Rp 1 juta untuk membeli kelas pelatihan
  3. Pilih kelas pelatihan di platform digital. 

Salah satu platform digital yang menyediakan kelas-kelas pelatihan Prakerja adalah Skill Academy

Tanpa saya jelaskan panjang lebar, kalian pasti cukup familiar dengan platform pelatihan online dari Ruangguru ini. Skill Academy, boleh dibilang sebagai platform penyedia pelatihan online yang paling berpengalaman. Terbukti dengan beragamnya variasi kelas yang ditawarkan dan fitur layanan yang tersedia. 

Apa saja sih fitur yang tersedia di Skill Academy? 

Fitur Tanya Instruktur 

fitur-harga-pelatihan-prakerja-skill-academy

Kalau ada yang masih sulit dipahami dari video belajar, kalian juga bisa lho bertanya kepada mentor dengan memanfaatkan fitur tanya instruktur. 

Caranya gampang, akses fitur ini di “konten tambahan” kelas. Lalu klik tab “Buat Pertanyaan Baru” dan tuliskan pernyataan kalian. Kirim deh. Jawaban pertanyaan nantinya bisa dilihat di video sesi tanya jawab yang tayang pada minggu berikutnya pukul 16.00-17.00 WIB. 

Fitur Ulasan 

Kelihatannya sederhana, tapi menurut saya fitur ini berguna banget sebagai bahan pertimbangan saat memilih kelas pelatihan. Melalui fitur ini calon peserta bisa mengetahui ulasan kelas oleh peserta lain. 

Fitur Whatsapp Skill Academy 

fitur-harga-pelatihan-prakerja-skill-academy

Fitur ini merupakan fitur layanan konsumen. Kalian dapat menggunakannya untuk mencari informasi terkait Skill Academy. Misal menanyakan ketersediaan kelas, pengaduan kendala aplikasi, cara penggunaan kartu prakerja atau info promo terbaru. 

Cara penggunaannya mudah, kalian hanya cukup menekan ikon “bantuan whatsapp” supaya bisa langsung terhubung otomatis ke layanan ini. 

Fitur Cek Status Sertifikat 

fitur-harga-pelatihan-prakerja-skill-academy

Fitur ini bisa kalian gunakan untuk mengecek progress sertifikat pelatihan Prakerja di Skill Academy. 

Sekadar informasi, sertifikat pelatihan memang tak muncul seketika setelah kalian menyelesaikan pelatihan. Butuh tahapan pemeriksaan bertahap sebelum sertifikat muncul di dashboard. Prosesnya mungkin bisa seminggu setelah kalian menyelesaikan seluruh kelas termasuk exam

Proses ini mungkin saja memakan waktu lebih lama bila nama profil akun Skill Academy berbeda dengan nama yang terdaftar di akun Kartu Prakerja. Karena itu sebelum mengikuti pelatihan pastikan dulu namanya sama ya. 

Fitur “cek status sertifikat” terdapat pada banner yang berada di tengah homepage. Tinggal di klik, lalu lanjut klik “cek status” dan kalian bisa melihat sampai dimana progress proses penerbitan sertifikat. 

Fitur Pre-Exam, Mid-test dan Exam 

Selama mengikuti kelas pelatihan di Skill Academy, peserta akan menjalani setidaknya 3 “ujian”. Ketiga ujian ini bertujuan untuk megetahui seberapa jauh perkembangan pengetahuan dan keterampilan peserta setelah mengikuti pelatihan. 

Fitur Kelas Populer Prakerja 

fitur-harga-pelatihan-prakerja-skill-academy

Masih bingung memilih kelas di Skill Academy?
Coba deh manfaatkan fitur kelas popular prakerja. Tim Skill Academy sudah membuat kategori kelas-kelas pelatihan prakerja yang paling banyak diminati dan punya peluang kerja bagus. 

Apa saja sih kelas pelatihan prakerja di Skill Academy? 

Kalau mau disebut satu-satu bakal luar biasa panjang nih. Banyak banget soalnya. 

fitur-harga-pelatihan-prakerja-skill-academy

Kali ini saya tuliskan beberapa kelas pelatihan prakerja yang masuk kategori kelas popular, lengkap dengan harganya ya. Siapa tahu bisa jadi gambaran buat kalian. 

Berikut ini beberapa contoh kelas prakerja yang tersedia : 
  1. Belajar content marketing, content writing dan SEO untuk menjadi spesialis pemasaran. Harga kelas : Rp 550.000 
  2. Belajar merancang busana dan berpikir kreatif untuk menjadi perancang busana (fashion designer). Harga kelas : Rp 800.000 
  3. Membuat & memasarkan konten kreatif digital untuk menjadi content creator. Harga kelas : Rp 425.000 
  4. Mempelajari pemasaran & foto produk untuk pedagang melalui internet (online shop seller). Harga kelas : Rp 500.000 
  5. Membuka dan mengembangkan usaha kedai kopi. Harga kelas : Rp 675.000 
  6. Membudidayakan dan memasarkan ikan cupang untuk menjadi pengusaha ikan air tawar. Harga kelas : Rp 900.000 
  7. Belajar akting dan berbicara di depan umum untuk menjadi seorang aktor. Harga kelas : Rp 350.000 
  8. Membuat tulisan dengan storytelling untuk penulis media interaktif. Harga kelas : 385.000 
  9. Pelajari aktivitas bisnis kecantikan dan perawatan untuk menjadi pemilik salon kecantikan. Harga kelas : 650.000 
  10. Merancang & memasarkan brand & logo untuk manajer pemasaran. Harga kelas : Rp 390.000 

Itu tadi beberapa fitur yang bisa dimanfaatkan di Skill Academy untuk memaksimalkan proses belajar kalian. 

Untuk mengetahui daftar kelas pelatihan yang tersedia, kalian bisa langsung cek di website atau aplikasi Skill Academy. Sementara buat memudahkan pencarian kelas, saya sarankan untuk mencari berdasarkan kategori. 

Semoga jadi tambah tahu ya

Tidak ada komentar