Menu Buka Puasa Bareng di Panties Pizza

Sebagai penikmat kuliner, ada satu hal yang paling saya tunggu setiap kali Ramadhan tiba. Apakah itu?

Jawabannya susah jelas bukan? Yuups kuliner Ramadhan. Entah kenapa di bulan istimewa yang mengharuskan umat muslim berpuasa selama sekitar 12 jam ini, kuliner-kuliner lezat justru bermunculan. Mungkin itu yang dinamakan bulan penuh berkah ya.

Di Solo, sebenarnya ada banyak kuliner khas Ramadhan yang cukup recommended. Tapi kali ini saya ceritakan dulu satu tempat yang paling direkomendasikan. Tempatnya cukup nyaman, menunya sangat variatif dan satu hal lagi yang paling penting, harganya murah. Jadi cocok banget buat pilihan berbuka puasa.

Panties Pizza
Panties pizza alias pizza celana sebenarnya memiliki nama lain, yaitu Calzone. Jenis pizza yang berasal dari Naples, Italia ini juga sering disebut sebagai pizza lipat karena memang bentuknya berupa pizza yang dilipat dan diberi isian (filling). Isiannya bisa berupa daging, sayur, atau buah, bergantung pada selera dan kehendak pembuatnya.

Panties Pizza merupakan warung pizza lipat pertama di Solo. Sengaja saya sebut warung, karena saat pertama kali didirikan pada 3 Mei 2013 oleh Johan Lingga Permana, konsep restoran Panties Pizza ini memang lebih mirip seperti warung pizza. Dengan konsep ruangan semi terbuka, tanpa pendingin udara. Harga pizza lipat yang ditawarkan pun sangat terjangkau yaitu tidak lebih dari Rp 20.000. 

panties pizza

Respon luar biasa membuat Panties Pizza berkembang cukup cepat. Di usianya yang keenam, Panties Pizza sudah memiliki 55 outlet dan mitra yang tersebar di seluruh Indonesia, dan terbagi dalam 3 wilayah :

  • Wilayah 1 : Jawa Tengah dan Yogyakarta (Solo, Salatiga, Yogyakarta, Boyolali dan Semarang) 
  • Wilayah 2 : Jawa Timur (Surabaya, Batu Malang, Jember, Sidoarjo, Mojokerto, Kediri, Malang, Jombang) 
  • Wilayah 3 : Jawa Barat dan Luar Jawa (Jakarta, Bandung, Tangerang, Bekasi, Cikarang, Purwokerto, Cilegon, Cirebon. Batam, Pekanbaru, Samarinda, Banjarmasin, Banjarbaru, Padang, Bukittinggi, Bengkulu, Lampung, Palembang, Jambi, Lombok dan Bali) 


Tidak hanya itu, selama 6 tahun berjalan, Panties Pizza juga terus berinovasi memunculkan menu-menu baru. Kini mereka sudah memiliki 16 menu pizza, 2 menu nasi, 4 menu pasta, dan 19 jenis minuman.
panties pizza solo

Menu Berbuka Puasa di Panties Pizza

panties pizza

Saya dan sejumlah rekan blogger serta media Solo, 3 Mei 2019 lalu diundang untuk menghadiri perayaan Ulang Tahun Panties Pizza ke-6. Selain acara seremoni syukuran seperti pemotongan tumpeng, dalam kesempatan itu diperkenalkan pula menu buka puasa ala Panties Pizza yang cukup istimewa. “Selama Ramadhan, Panties Pizza meluncurkan produk Ramadhan Series yaitu pizza kurma dengan harga yang sangat terjangkau. Hanya sekitar Rp 20.000-an. Kalau mau lebih hemat lagi, bisa juga memilih Paket Bukabarbar alias Buka bareng-bareng,” jelas CEO Panties Pizza, Fasichah Tia Nur yang akrab disapa Iva.

Ada 4 pilihan Paket Bukbarbar yang bisa dipilih. Tiap paket sudah ada menu pizza, nasi, snack dan minum. Paket ini hanya tersedia pada pukul 16.00 hingga 21.00 dan hanya melayani untuk makan di tempat (dine in) dan take away.

Menu buka puasa murah

menu buka puasa murah

menu buka puasa murah

menu buka puasa murah

Paket Bukbarbar tidak bisa dipesan melalui aplikasi ojek online. Harganya berbeda buat tiap wilayah ya. Untuk wilayah 1, dibanderol Rp 63.636 per paket. Di wilayah 2, harga per paket adalah Rp 68.182 dan untuk wilayah 3 dihargai Rp 72.723 per paket. Biar begitu, harganya tetap lebih murah kok ketimbang kita beli satuan.

Penasaran nggak dengan menu Paket Bukarbar ala Panties Pizza? Saya sudah icip semua menunya, silahkan dibaca sampai akhir ya.

Pizza Kurma 

menu buka puasa pizza kurma
Boleh dibilang, inilah menu primadona dalam Paket Bukbarbar. Berisi potongan kurma kualitas premium dengan daging buah yang tebal, dipadu dengan keju scotch chesse dan mozarella. Agak mengejutkan sih sebenarnya, karena saya nggak menyangka, kurma bisa seenak ini bila disandingkan dengan keju. Rasa gurih keju dan manis kurma bisa saling mengimbangi. Nge-blend banget rasanya. Saya mau kasih empat jempol deh pokoknya.

Sweet Crack 

menu buka puasa sweet crack panties pizza
Berupa adonan pizza yang digiling tipis dan dipanggang, lalu dilumuri selai strawberry yang manis. Adonannya dipanggang sempurna, jadi saat dimakan terasa renyah. Krriuuk....kriuk. Mungkin itu sebabnya camilan ini diberi nama sweet crack.

Curry Omellette Rice Bowl 

menu buka puasa panties pizza
Dari namanya sudah bisa langsung nebak kan? Ini memang nasi kari yang disajikan dengan telur dadar dan nasi. Rempah pada saus karinya lumayan nendang. Enak sih, khas kuliner Arab gitu, tapi untuk lidah saya sedikit keasinan.

Black Sauced Egg Rice Bowl 

menu buka puasa panties pizza
Siapa yang masih kecil suka dimasakkin telur ceplok yang ditambah kecap oleh ibunya? Nah menu ini mengingatkan saya pada menu rumahan itu. Tapi rasanya lebih istimewa karena telur ceploknya dimasak ala Pontianak dengan minyak yang sudah diracik dengan bawang putih dan kecap. Menu ini enak deh, porsinya juga pas.

Selain 4 menu tersebut, rasanya nggak afdhol kalau ke Panties Pizza tanpa mencoba menu best seller mereka. Ada 2 menu yang paling hits, dan keduanya juga bisa dipilih dalam menu Bukbarbar

Chick O Cheese 

menu buka puasa panties pizza
Menu ini disebut sebagai the craziest creamy chicken ever. Pizza dengan isian potongan ayam cincang dan pafuan keju mozzarella dan keju cheedar. Sesuai dengan namanya, keju di menu ini menggila. Buanyaaak banget dan lumer. Beneran deh, kasih kejunya niat banget. Buat pecinta keju, pasti puas banget makan Chick O Cheese.

Pizza To Remember 

menu buka puasa panties pizza
Isiannya berupa daging sapi cincang dan jamur yang dimasak dengan bumbu bulgogi. Dan tentu saja tetap ditemani dengan keju mozarella. Rasanya manis, asin dari bumbu bulgogi dan gurih keju. 

buka puasa di panties pizza

Sudah nggak bingung lagi kan mau buka puasa yang murah dimana? Menurut saya sih, menu sebanyak itu dengan harga yang cuma sekitar Rp 63.636, masih sangat terjangkau lah. Buat yang ada di Solo, ntar langsung aja mampir ke outlet Panties Pizza di Penumping atau Mall Solo Paragon. 

Semoga jadi tambah tahu ya.

Panties Pizza Solo 
Jl. Kebangkitan Nasional No.63, 
Penumping, Laweyan, 
Kota Surakarta, Jawa Tengah 57141 
+62 271 7462075 
 IG : @pantiespizzaindonesia

Tidak ada komentar